Jumat, 24 Januari 2014

CSCW , Groupware serta Contohnya

Computer Supported Cooperative Work (CSCW)

Istilah Computer Supported Cooperative Work (CSCW) pertama kali digunakan oleh Irene Greif dan Paul M. Cashman pada tahun 1984, pada sebuah workshop yang dihadiri oleh mereka yang tertarik dalam menggunakan teknologi untuk memudahkan pekerjaan mereka.  Pada kesempatan yang sama pada tahun 1987, Dr. Charles Findley mempresentasikan konsep collaborative learning-work. Menurut , CSCW mengangkat isu seputar bagaimana aktivitas-aktivitas kolaboratif dan koordinasi didalamnya dapat didukung teknologi komputer. Beberapa orang menyamakan CSCW dengan groupware, namun yang lain mengatakan bahwa groupware merujuk kepada wujud nyata dari sistem berbasis komputer, sedangkan CSCW berfokus pada studi mengenai kakas dan teknik dari groupware itu sendiri, termasuk didalamnya efek yang timbul baik secara psikologi maupun sosial. Hasil CSCW disebut GROUPWARE. Definisi yang diajukan mempertegas perbedaan di antara dua konsep ini :
“CSCW adalah sebuah istilah generik, yang menggabungkan pengertian bagaimana orang bekerja dalam sebuah kelompok dengan teknologi pendukung berupa jaringan komputer, Perangkat keras, Perangkat lunak terkait, layanan, dan teknik.”

Selasa, 02 Juli 2013

GUI (Graphical User Interface)

KOMPUTER INDUSTRI MULTIMEDIA
Kunjungilah 3 buah situs penjual mobil yang berbeda. Kemudian lengkapilah tabel berikut ini :
GUI yang terdapat pada website ini
  1. search navigasi yang berguna yang terdiri dari mobil apa yang digunakan , model apa dan sebesar apa mobil yang ingin di gunakan
  2. terdapat menu yang berguna untuk mengetahui di mana showroom terdekat di sebut peta situs ( site map).
  3. Terdapat menu showroom yang berguna untuk mengetahui mobil – mobil yang di jual di website atau dealer tersebut.
  4. Find on facebook

Riset Operasi

BAB I
Sejarah dan Pengertian Riset Operasi


Riset operasi adalah penerapan metode-metode ilmiah terhadap masalah-masalah rumit yang muncul dalam pengarahan dan pengolahan dari suatu sistem besar manusia, mesin, bahan, dan uang dalam industri, bisnis, pemerintahan dan pertahanan. Pendekatan khusus ini bertujuan membentuk suatu model ilmiah dari sistem, menggabungkan ukuran-ukuran faktor faktor seperti kesempatan dan resiko, untuk meramalkan dan membandingkan hasil-hasil dari beberapa keputusan, strategi atau pengawasan. Tujuannya adalah membantu pengambilan keputusan menentukan kebijakan dan tindakannya secara ilmiah.

1. Model-Model dalam Riset Operasi

Model merupakan abstraksi atau penyederhanaan realistis sistem yang kompleks dimana hanya komponen-komponen yang relevan atau faktor-faktor yang dominan dari masalah yang dianalisis diikutsertakan. Hal ini akan menunjukkan hubungan-hubungan dari aksi dan reaksi dalam pengertian sebab akibat. Karena sebuah model adalah suatu abstraksi realitas, maka ia akan tampak kurang kompleks jika dibandingkan dengan realitas itu sendiri. Model itu, agar menjadi lengkap, perlu mencerminkan semua realitas yang akan diteliti.
Salah  satu  alasan  pembentukan  model  adalah  untuk  menemukan variabel-variabel yang penting atau menonjol. Penemuan variabel-variabel yang penting ini berkaitan erat dengan penyelidikan hubungan yang ada diantara variabel-variabel itu. Teknik-teknik kuantitatif seperti statistik dan simulasi digunakan untuk menyelidiki hubungan yang ada diantara banyak variabel dalam suatu model.
Dalam Riset Operasi ini, dikenal beberapa bentuk model yang menggambarkan karakteristik dan bentuk sistem suatu permasalahan. Macam- macam model tersebut adalah:

Senin, 20 Mei 2013

Cara memakai Line

Sticker Untukmu! Line Menjadikan Chat Lebih Akrab dan Lucu! Kuswanto · 17 May 2012 · Reviews Semenjak iOS 5 dikeluarkan, iMessage merupakan sistem eksklusif untuk pengguna iPhone, yang dapat pengiriman pesan berupa teks, gambar dan files menggunakan jaringan 3G. Tapi bagaimana kalau mau mengirimkan pesan ke perangkat lain? Ada WhatsApp, tapi WhatsApp itu lambat, ditambah lagi dengan kualias jaringan di Indonesia, sehingga kurang bisa diandalkan. Ada aplikasi baru bernama Line, mungkin sudah pada kenal? Line menyuguhkan pengalaman bercakap-cakap dan menelpon menjadi menyenangkan. Line versi OS X Line versi OS X Tentang Line Line dibuat oleh Naver Jepang, merupakan salah satu aplikasi yang sangat populer di Korea Selatan, Jepang dan negara-negara Asia Tenggara. Hanya dalam waktu 8 bulan telah mempunyai 20 juta pengguna dari seluruh dunia. Line Mendukung Berbagai Platform Line tersedia untuk iPhone, Android, Windows dan OS X. Untuk iPad bisa menggunakan Line versi Web yang mempunyai antarmuka yang bagus.

Senin, 21 Januari 2013

Cara Mengatasi Windows Error


Mengatasi Windows Error (RUSAK)

Posted by Kang Ngatemin
Mengatasi windows error atau rusak tanpa harus mengintal ulang. Bagaimana perasaan anda saat di sibukan dengan rutinitas kerja tiba-tiba windows anda mengalami kerusakan dan tidak dapat di pergunakan lagi ? pastilah anda akan merasa jengkel bukan ? sementara kita di tuntut untuk segera menyelesaikan tugas tersebut dalam waktu singkat dan tepat.

Di tengah berlangsungnya aktivitas tentu anda menginginkan sebuah penyelesaikan akhir kerja yang optimal, namun terkadang keinginan tidak sesuai dengan yang kita harapkan, begitu juga kenyataanya apabila kita beraktivitas bersanding dengan perangkat komputer yang kita jadikan sebagai media kerja harian.

Keruskan yang terjadi pada komputer adalah wajar sebab komputer merupakan benda hasil karya ciptaan manusia dan manusia itu sendiri tidak luput dari salah juga banyak kekurangan.

Selasa, 08 Januari 2013

Apa itu Weibo dan cara membuatnya

akibat demam korea, weibo jadi naik daun nii.. :)
ingin tau itu apa dan cara membuat nya? yuk mareee....

Weibo itu sejenis Twitter-nya orang China. Karena jejaring sosial bernama Twitter telah diblokir dari China dan Pemerintah China membuat jejaring sosial sendiri yg mirip – mirip dengan Twitter yaitu namanya Weibo^^
Weibo diperkenalkan pada Agustus 2009. Saat ini jumlah anggotanya sekitar 300 juta. Para perusahaan asing pun mulai memakai Weibo untuk mempromosikan produknya.
nah sekarang udah tau kan apa itu Weibo? kkk
cussss yuk kita sama – sama bikin Weibo~
  • Pertam,a kita buka web Weibo—-> http://Weibo.com dan taddaaaa~~~ mandarin semua kkk jgn pusing dulu, kalo kalian online via PC/laptop kalian via Google Chrome aja yah. karna di Google Chrome ada fasilitas translatenya kkkk :p

Kamis, 03 Januari 2013

Cara memakai Kakaotalk


Apa itu KakaoTalk?

KakaoTalk adalah aplikasi software yang dapat didownload untuk perangkat mobile yang memungkinkan pengguna untuk mengirim dan menerima pesan termasuk foto, video, dan informasi kontak, baik secara satu-ke-satu dan dalam kelompok-kelompok, semuanya gratis. Untuk menggunakan aplikasi ini, Anda hanya perlu memasukkan nomor telepon Anda tanpa registrasi atau log-in.

Nikmati free chatting kelompok atau satu-ke-satu dimanapun di dunia